
iMSPORT.TV – Piala Dunia U-20 2023 Indonesia memastikan 16 negara yang telah mendapatkan tiket. Setelah, Ekuador menjadi negara keempat yang memastikan diri lolos usai menang 2-1 melawan Paraguay, Senin, 13 Februari 2023.
Justin Cuero berhasil melesakkan dua gol dalam laga Piala Amerika Selatan U-20 2023 itu. Ekuador yang mengoleksi empat poin berada di posisi terakhir (keempat) yang memastikan diri menuju World Cup U-20 2023 Indonesia.
16 Tim Negara Pastikan Lolos Piala Dunia U-20 Indonesia
Tiga negara konfederasi Amerika Selatan telah lebih dulu memastikan lolos adalah Uruguay, Brasil, dan Kolombia. Copa America U-20 2023 mendapatkan empat tiket untuk tampil di Piala Dunia U-20 2023.
Brasil memastikan langkah nya dengan menjadi juara Piala Amerika Selatan U-20. Pada laga final, Brasil sukses taklukkan Uruguay dengan skor 2-0.
Lolosnya Ekuador terbilang cukup dramatis. Selama dua pekan berada di dasar klasemen babak enam besar Piala Amerika Selatan U20 2023 (2023 CONMEBOL U20 CHAMPIONSHIP) tentu menjadi tekanan lebih untuk Justin Raúl Cuero Palacio dan kawan-kawan. Kemenangan atas Paraguay menjadi satu-satunya kemenangan, sekaligus mengubur impian Paraguay U-20 dan Venezuela U-20 untuk tampil di turnamen FIFA U20 World Cup 2023.
FIFA memberikan kuota empat tim untuk zona CONMEBOL, menjadi hak tim yang menempati peringkat pertama hingga keempat di klasemen akhir Piala Amerika Selatan U20 2023. Brasil berhasil mengemas 13 poin, Uruguay 12 poin, Kolombia 10 poin, dan Ekuador 4 poin.
Piala Dunia U-20 Indonesia : 16 Tim Negara Pastikan Lolos
Daftar Tim Negara Lolos di Piala Dunia U-20 2023 :
Eropa (4 negara) : Slovakia, Italia, Israel, Prancis, Inggris
Oceania (3 negara) : Selandia Baru, Fiji
CONCACAF (4 negara) : Amerika Serikat, Honduras, Guatemala, Rep. Dominika
CONMEBOL (4 negara) : Brasil, Uruguay, Kolombia, Ekuador
Tuan Rumah : Indonesia
ASIA (4 negara) : –
AFRIKA (4 negara) : –
Kini, tinggal menunggu empat wakil dari Asia dan empat lainnya perwakilan dari Afrika. Ajang perebutan Piala Afrika U-20 dan Piala Asia U-20 masing-masing akan digelar pada bulan Maret.
(mir)
Baca :