Prediksi Susunan Pemain dan Formasi Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam

Prediksi Susunan Pemain dan Formasi Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam - iMSPORT.TV

iMSPORT.TV – Timnas Indonesia akan melakoni laga pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, menghadapi Brunei Darussalam, hari ini, Kamis (12/10). Shin Tae-yong dipercayai bakal memberikan kejutan, karena beberapa pemain kunci dibekap cedera.

Pertandingan yang akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, hari ini, Kamis (12/10), pada pukul 19.00 WIB. Sedangkan, leg Kedua akan dilaksanakan di Stadion Sultan Hassanal Bolkiah, Bandar Seri Begawan, (17/10).

Sejatinya, timnas Indonesia diatas kertas lebih diunggulkan. Namun, sejumlah pemain kunci dari skuad Garuda absen pada leg pertama yang akan digelar di Jakarta. Seperti Jordi Amat, Ivar Jenner, Rafael Struick, dan Marselino Ferdinan, tidak akan dimainkan Shin Tae-yong, karena masih cedera.

Berikut Prediksi Line Up Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam:

Timnas Indonesia XI (3-5-2):

  • Kiper : Ernando Ari;
  • Belakang : Rizky Ridho, Elkan Baggott, Sandy Walsh; Asnawi Mangkualam, Shayne Pattynama,
  • Tengah :: Rachmat Irianto, Marc Klok, Ricky Kambuaya
  • Depan : Ramadhan Sananta, Dendy Sulistyawan.

Prediksi Susunan Pemain dan Formasi Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam

Pastinya Marselino dan Rafael tak akan masuk skuad, apalagi Rafael akan keluar dari daftar nama 23 pemain, sebelum ke Timnas memang sudah cedera,” ungkap Shin Tae-yong pada konferensi pers jelang laga Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam di SUGBK. Kamis (12/10/2023).

Shin Tae-yong dipredikasi akan menggunakan formasi 4-2-3-1, dengan Ramadhan Sananta sebagai juru gedor di lini depan. Akan tetapi, kemungkinan besar, Shin Tae-yong bakal mempertahankan formasi 3-5-2, yang sering dipakainya pada akhir-akhir ini.

Pada barisan belakang, akan dikuasai Rizky Ridho, Elkan Baggott, dan Sandy Walsh. Shayne Pattynama akan mengisi wingback kiri, dan Asnawi Mangkualam (kapten) menjaga sisi kanan.

Shin Tae-yong masih mempercayakan lini tengah pada tiga pemain, yakni Rachmat Irianto, Marc Klok, dan Ricky Kambuaya. Selanjutnya, pada lini serang, STY punya banyak pilihan, ada Ramadhan Sananta dan Dendy Sulisyawan. Terbaru, STY memanggil Hokky Carakan dan Dimas Drajad.

24 Pemain Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam

Kiper : Nadeo Argawinata,, Syahrul Trisna, Ernando Ari
Belakang : Fachruddin Aryanto, Rizky Ridho, Edo Febriansyah, Pratama Arhan, Asnawi Mangkualam, Wahyu Prasetyo, Shayne Pattynama, Sandy Walsh, Elkan Baggott, Dzaky Asraf.
Gelandang : Arkhan Fikri, Ricky Kambuaya, Marc Klok, Rachmat Irianto, Witan Sulaeman, Saddil Ramdani, Egy Maulana Vikri
Depan : Dendy Sulistyawan, Ramadhan Sananta, Dimas Drajad, Hokky Caraka.

(mir)

Baca juga :