
iMSPORT.TV – Jenazah tunggal putra China, Zhang Zhi Jie yang menghembuskan nafas saat bertanding di Asia Junior Championships 2024 di GOR Amongrogo Yogyakarta, pada 30 Juni lalu, tidak jadi dipulangkan ke negara asalnya.
Setelah hampir dua bulan tersimpan di lemari pendingin, jasad Zhang Zie Jie akhirnya dikremasi pada Selasa, 20 Agustus 2024.
“Iya (sudah dikremasi hari ini),” kata Manajer Hukum dan Humas RSUP, Dr Sardjito Banu Hermawan Selasa petang.
Banu tidak memberikan penjelasan terkait alasan jenazah tidak dipulangkan ke negaranya, dan melakukan kremasi. Termasuk, apakah abu tunggal putra junior asal China itu, kapan akan diberikan kepada pihak keluarga.
- FPTI Turunkan 20 Atlet Panjat Tebing Muda di Kejuaraan Dunia di China
- Marselino Ferdinan Resmi dikontrak Klub Inggris Oxford United
Tak Diambil! Jenazah Zhang Zhi Jie Dikremasi di Yogyakarta
Ia hanya menjelaskan, jika semua urusan terkait Zhang Zhi Jie termasuk kremasinya, menjadi kewenangan pihak Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) dilansir dari Tempo.
“Semua sudah diurus PBSI nggih (ya),” ucapnya.
Diketahui, Zhang Zie Jie datang ke Yogyakarta bersama 29 atlet senegaranya (China), pada kejuaraan bulu tangkis yang berlangsung, 30 Juni hingga 7 Juli 2024. Total ada 293 atlet dari 15 negara mengikuti ajang Asia Junior Championships 2024.
Zhang yang bermain di nomor tunggal putra, meninggal pada Minggu (30 Juni 2024), setelah kolaps di lapangan saat sedang bertanding. Sempat dilarikan panitia ke RSPAU Hardjolukito Yogyakarta sebelum dirujuk ke RSUP dr Sardjito.
Satu-satunya kabar yang diterima pihak RSPAU Hardjolukito Yogyakarta, hanya kakak Zhang Zi Jie yang mendatangi Yogyakarta, pada 2 Juli lalu. Namun, kakak Zhang menunggu kedua orang tua mereka datang menjadi pihak yang serah terima jenazah Zhang Zhi Jie.
“Kakaknya tidak bersedia hadir (di rumah sakit untuk serah terima jenazah) jika tanpa orang tua mereka,” ujar Banu.
Dengan situasi itu, Banu sebelumnya mengungkapkan pihak rumah sakit hanya bisa menunggu keputusan dari keluarga dan juga PBSI terkait tindakan pada jenazah Zhang Zhi Jie.
(mir/adm)
Berita Olahraga Lainnya :