Gemar Bermain Bola! Ini Tips Ampuh Cegah Risiko Cedera

Gemar Bermain Bola! Ini Tips Ampuh Cegah Risiko Cedera - iMSPORT.TV

iMSPORT.TV – Jika Sporters gemar berolahraga termasuk sepak bola, tentu harus siap dengan resiko cedera yang mungkin dialami. Bukan tak mungkin cedera akan dialami seorang olahragawan, baik yang masih baru (amatir) maupun yang profesional. Hal itu lantaran sepak bola menjadi salah satu olahraga yang rawan cedera karena melibatkan kontak fisik.

Bagi kamu yang menekuni olahraga sepak bola, Dokter Spesialis Kedokteran Olahraga, dr. Grace Joselini Corlesa, Sp.KO, membagikan sejumlah tips mencegah resiko cedera sebagai berikut:

1. Lakukan pemanasan dan pendinginan tepat

Sama seperti olahraga lain, melakukan pemanasan dan pendinginan yang tepat sebelum dan sesudah olahraga memberikan pengaruh positif bagi tubuh.

Melakukan persiapan tubuh untuk berolahraga dan beradaptasi dengan intensitas permainan, merupakan pilihan terbaik untuk mencegah cedera.

Untuk itu, sangat disarankan khususnya untuk atlet pemula agar mempelajari pemanasan dan pendinginan yang tepat bisa melalui pelatih khusus atau mencari informasi terkait.

Gemar Bermain Bola! Ini Tips Ampuh Cegah Risiko Cedera

2. Latihan kekuatan otot dan fleksibilitas

Menyukai olahraga sangatlah bagus. Namun, melatih kekuatan otot akan menjadi sangat penting dalam mengejar target yang diharapkan. Selain itu, melatih fleksibilitas pada otot juga menjadi faktor utama agar terhindar dari penyebab cedera saat berolahraga.

Maka dari itu, sangat penting untuk melakukan latihan penguatan dan fleksibilitas otot secara berkala.

3. Pilih sepatu yang tepat

Pemilihan sepatu yang tepat menjadi faktor utama dalam mendukung performa saat melakukan olahraga. Selain itu, sepatu menjadi salah satu faktor penting dalam pencegahan cedera.

Pemilihan sepatu juga harus disesuaikan dengan jenis kaki, dan kondisi lapangan yang akan digunakan bermain sepak bola. Karena, tiap lapangan memiliki kebutuhan sepatu yang berbeda terutama pada bagian sol sepatu bola yang terdapat pul.

4. Penanganan Cedera

Jika terlanjur mengalami cedera. Lakukan penanganan cedera olahraga hingga tuntas, untuk meminimalisir cedera berulang adalah pencegahan sekunder yang baik.

(mir)

Baca juga :