iMSPORT.TV – Premier League, Liga Inggris yang akan digelar pada 17 Juni mengizinkan pergantian lima pemain saat laga di masa New Normal.
Beberapa peraturan tambahan juga diberikan seperti pemain cadangan yang sedianya berjumlah tujuh orang kini bertambah menjadi sembilan pemain.
Peraturan baru yang muncul selain penambahan pergantian pemain dari tiga menjadi lima pemain, juga jumlah skuat yang bertambah menjadi 20 orang dalam daftar susunan pemain.
Liga Inggris Izinkan Pergantian 5 Pemain
Ide penggunaan lima pemain pengganti berasal dari fifa, dengan alasan kemungkinan para pemain yang dituntut melakoni jadwal pertandingan padat di waktu yang singkat guna menyelesaikan kompetisi musim ini.
Meski demikian, kelima pemain itu hanya bisa dilakukan dalam tiga kesempatan. Sky Sports melaporkan, skema itu dibutuhkan guna mencegah penghentian waktu yang tidak perlu.
Klub peserta Liga Inggris akan kembali bertemu pada kami (4/6), dengan laga pembuka Manchester City vs Arsenal, dengan Liverpool sebagai pemuncak klasemen yang mengungguli Manchester City dengan 25 poin