iMSPORT.TV – Indonesia berhasil meloloskan 6 wakilnya di Perempat Final Daihatsu Indonesia Masters 2022 yang akan berlangsung besok, 10 Juni 2022. Ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjadi atlet Indonesia pertama yang memastikan diri ke 8 besar.
Fajar/Rian meraih tiket perempat final usai menang dari Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan 16-21/21-17/21-13. Di babak 8 besar, Fajar/Rian akan ditantang juara Olimpiade Tokyo 2020, Lee Yang/Wang Chi Lin dari Chinese Taipei.
Wakil kedua Indonesia di perempat final datang dari ganda campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari. Setelah menang dari Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, 21-16/21-16.
Baca Juga: Kamboja Jadi Lumbung Gol!
Sementara Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti juga sukses melaju ke putaran selanjutnya usai menang 21-17/21-19 dari Vivian Hoo/Liem Chiew Sien (Malaysia).
Ganda putri Indonesia lain, Ribka Sugiarto/Febby Valencia Dwijayanti Gani yang berhasil lolos ke perempat final juga akan bertemu ganda putri Korea, Jeong Na Eun/Kim Hye Jeong.
Sedangkan Anthony Ginting menjadi satu-satunya wakil Indonesia dari sektor tunggal putra di perempat final nanti usai meraih kemenangan 21-13/21-14 dari tunggal putra Thailand, Sitthikom Thammasin.
Ganda putra no 1 dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo juga berhasil lolos ke perempat final setelah mengalahkan Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren dengan 21-14/8-21/21-18.
Besok Minions akan melawan ganda putra Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin.
(fid)
Baca Juga:
26 Wakil Indonesia Masters 2022, Ada The Minions