iMSPORT.TV – TunggaL putra Indonesia, Alwi Farhan berhasil memastikan kemenangan bagi tim Indonesia dalam lanjutan Grup D tim putra BATC 2024 di Setia Convention Centre, Selangor, Malaysia, Kamis (15/2) sore WIB.
Alwi berhasil mengalahkan tunggal kedua Korea, Cho Geonyeop lewat permainan dua gim. Alwi menang 21-13, 22-20 dalam waktu 50 menit. Indonesia sementara unggul 2-1 atas Korea Selatan berkat kemenangan tersebut.
Alwi Farhan Bawa Indonesia Unggul 2-1 di BATC 2024
Di laga sebelumnya, ganda putra Indonesia Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri menelan kekalahan dari Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae. Bagas/Fikri kalah 24-26, 19-25 yang membuat skor imbang 1-1.
Indonesia sendiri membuka pertandingan ini dengan kemenangan yang diraih Chico Aura Dwi Wardoyo di pertandingan pertama. Chico menang lewat permainan tiga tim 21-17, 21-23, 22-20 atas Lee Yun Gyu.
(mir)
Baca juga :