Jadwal Resmi Tes Pramusim MotoGP 2024 Qatar Sirkuit Losail

iMSPORT.TV – Jadwal pramusim MotoGP 2024 akan dilaksanakan di Sirkuit Losail, Qatar, mulai hari ini, 19 hingga 21 Februari 2024. Tes resmi MotoGP 2024 ini bisa disaksikan melalui live report di akun media sosial MotoGP dan laman motogp com.

Seri pertama MotoGP 2024 akan berlansung di Sirkuit Lusail, Qatar, pada 8-10 Maret 2024. Namun, sebelum balapan resmi, para pembalap akan menjalani sesi tes resmi di Qatar.

Berdasarkan informasi resmi MotoGP, tes pramusim akan digelar hari ini pada pukul 18.00 wib, hingga Selasa (20/2) dini hari. Tes ini menjadi final dari serangkaian persiapan tim dan juga pembalap jelang mengarungi musim 2024.

Jadwal Resmi Tes Pramusim MotoGP 2024 Qatar Sirkuit Losail

Menarik untuk disaksikan, siapakah yang tercepat dalam tes di Qatar. Mengingat, dalam dua tes sebelumnya (Valencia dan Sepang), terdapat dua pembalap yang berbeda sebagai yang tercepat : Maverick Vinales di Valencia dan Francesco Bagnaia di Sepang.

Tes terakhir ini bisa jadi pembuktian bagi Bagnaia untuk mengulang hasil apik di Sepang dan Lusail. Terlebih, Bagnaia belum pernah menang di Sirkuit Lusail, tentu akan menjadi modal bagus untuk pembalap Italia tersebut.

Sementara, Marc Marquez menjadi sorotan pada momen ini. Pembalap berjuluk The Baby Allien terus mengalami progres sejak di Valencia hingga Sepang.

Berikut jadwal tes MotoGP Qatar 2024 :

Senin (19/2)
Sirkuit Lusail
Pukul: 18:00 – 01:00 WIB.

(mir/adm)

Baca juga :