Ducati Luncurkan Motor Baru untuk MotoGP 2021

Ducati Luncurkan Motor Baru untuk MotoGP 2021 - iMSPORT.TV

iMSPORT.TV – Berita MotoGP, Tim pabrikan Ducati baru saja meresmikan motor ‘Desmosedici GP21’ pada acara peluncuran yang berlangsung di Bologna, Italia, Selasa (9/2/2021).

CEO Ducati Motor Holding Claudio Domenicali perkenalkan Motor Desmosedici GP21, dengan ciri khas Tim Ducati dengan balutan livery warna merah. Sekaligus, mengumumkan kembali menggandeng teknologi Lenovo sebagai sponsor titel, dengan durasi kontrak selama tiga tahun.

Ducati Luncurkan Motor Baru untuk MotoGP 2021

 

Kami memiliki awal yang kuat setelah memenangi titel juara dunia konstruktor tahun lalu, di tengah kompleksitas yang telah memaksa kita mengatasi rintangan dan situasi yang belum pernah kita alami sebelumnya,” kata Domenicali seperti dikutip Antara dari laman resmi tim.

Peluncuran motor Desmosedici ini sekaligus perkenalkan dua pebalap anyar tim asal Borgo Panigale, yakni, Jack Miller dan Francesco Bagnaia.

Miller dan Bagnaia, sebelumnya bersama Satelit Ducati, Pramac Racing, dipromosikan menggantikan posisi Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci yang habis kontrak musim lalu. (amr)

Baca :