iMSPORT.TV – Indonesia berhasil raih medali pertama di SEA Games Vietnam atas nama Nadya Nakhoir. Nadya berhasil raih medali perunggu usai kalah 0-3 di semifinal dari wakil tuan rumah, Nguyen Thi Hang Nga.
Selain itu, kickboxing akan Kembali menyumbang medali setelah Amanda La Loupatty yang bertanding di nomor low kick putri 52kg memastikan satu tempat di final.
Amanda berhasil ke partai puncak usai mengalahkan atlet Thailand, Piamsuk Permkhunthod dengan skor 2-1.
Amanda bersyukur bisa melaju ke final dalam debutnya di kickboxing ini. Ia akan memanfaatkan jeda waktu 1 hari sebelum final pada 13 Mei untuk recovery.
“Puji Tuhan karena saya masih diberi kemenangan. Hari ini sebenarnya lebih berat dibandingkan laga perempat final. Terutama babak ketiga. Di situ lawan memberikan perlawanan, tetapi saya berpikir ingin tampil habis-habisan saja dulu. Urusan dapet poin atau tidak belakangan, tetapi memang sangat sengit.” Kata Amanda
“Final pada 13 Mei. Ada waktu buat saya untuk recovery satu hari. Semoga saya bisa memberikan medali untuk Indonesia pada debut saya kali ini.” Lanjutnya
Sementara itu, Ferry Kono selaku CdM Tim Indonesia untuk SEA Games berharap, medali pertama yang diraih Nadya ini menjadi motivasi untuk atlet lain.
“Alhamdulillah hari ini kita mendapatkan medali pertama untuk Indonesia dari cabang olahraga kickboxing dari atlet kebanggaan kita Nadya Nakhoir yang bertanding di kelas full contact putri -48kg putri,” kata Ferry
“Saya harapkan ini menjadi motivasi bagi atlet-atlet lainnya untuk mencetak pretasi dan menyumbangkan medali-medali lainnya untuk Indonesia”
Hari ini Indonesia berpeluang tambah pundi-pundi medali dari cabor Pencak SIlat dan Rowing.
Untuk pencak silat ada tiga wakil kita yang bertanding dari disiplin seni, yakni tunggal putri, ganda putri, serta regu putra.
Sementara rowing ada empat nomor yang dijadwalkan dalam final perebutan medali, yaitu women quadruple sculls, lightweight men’s double sculls, men’s double sculls, women’s four.
(fid)
Baca Juga:
Indonesia Siap-Siap Panen Medali Besok
One thought on “Medali Pertama Indonesia Di SEA Games Vietnam”