iMSPORT.TV – Pelatih timnas basket Indonesia, Milos Pejic tidak mempermasalahkan perubahan skema turnamen di SEA Games 2023 Kamboja. Menurutnya, anak asuhnya yang tergabung di grup A siap bertanding dalam kondisi apapun.
Sebelumnya, Panitia SEA Games 2023 Kamboja telah menetapkan pembagian grup cabang olahraga basket putra. Skema ini berbeda dari edisi sebelumnya, disebabkan adanya penambahan peserta (Myanmar), dari tujuh negara menjadi delapan negara.
“Perubahan terjadi karena jumlah peserta. Kami siap mengikuti kompetisi dengan skema apa pun,” ujar Milos dilansir dari laman PERBASI.
Tim basket putra Indonesia yang tergabung di Grup A, tetap mewaspadai para peserta. Milos tak mau menyebut timnas berada di grup yang mudah, dan tetap mewaspadai tim tuan rumah Kamboja selaku tuan rumah.
- Misi Timnas Basket Indonesia Pertahankan Emas SEA Games!
- Indra Sjafri Tetap Percaya Pratama Arhan Meski Jarang Main
SEA Games 2023 : Pelatih Timnas Basket, Milos Pejic Tak Masalah Perubahan Skema Turnamen
Berikut grup basket SEA Games 2023 Kamboja :
Grup A Basket SEA Games 2023 Kamboja
– Indonesia
– Thailand
– Singapura
– Kamboja
Grup B Basket SEA Games 2023 Kamboja
– Filipina
– Malaysia
– Vietnam
– Myanmar
“Tidak bisa menjawab ringan, sedang, atau berat karena kami berada satu grup dengan tuan rumah (Kamboja). Kami tidak akan tahu apa yang mereka siapkan.” ungkap Milos.
Pelatih asal Serbia itu menyebut, Andakara Prastawa dan kawan-kawan yang baru saja menjalani pemusatan latihan (TC) di Australia sejak 4-24 April 2023, telah menjalani sembilan laga uji coba melawan tim dari NBLI dengan hasil empat kemenangan.
Timnas basket putra Indonesia difokuskan mampu menyapu bersih semua pertandingan di SEA Games 2023 Kamboja dengan kemenangan. PP PERBASI menargetkan medali emas.
“Target kami satu, mempertahankan medali emas. Kami perlu memenangkan seluruh game sampai fina. Itu target kami dan tidak akan kurang dari itu,” ujar pelatih berusia 54 tahun tersebut.
(mir)
Baca :
- Modal Penting Polo Air Indonesia Jelang SEA Games 2023
- Beckham Putra Antusias Bawa Emas SEA Games Buat Indonesia